Biodata dan Foto Band Seventeen

Biodata dan Foto Band Seventeen

Profil Biografi dan Foto Seventeen

Daftar Isi :

Tentang Band Seventeen

Seventeen
Seventeen
Nama Seventeen
Asal Yogyakarta
Genre Pop, Alternative Rock, dan Pop Rock
Lebel Universal Music Indonesia
Mi2 Music
Production/Nagaswara
GP Record
Tahun Aktif 1999-2018
Mantan Anggota Riefian Fajarsyah "Ifan"
M. Awal Purbani "Bani" (Alm.)
Herman Sikumbang (Alm.)
Windu Andi Darmawan (Alm.)
Yohan Saputro "Doni"
Zulianto Angga "Zozo"
Yudhi Rus Harjanto

Sejarah Band Seventeen

Seventeen merupakan salah satu group band yang berasal dari Indonesia, group ini telah aktif sejak tahun 1999 yang lalu yang mana group ini telah bubar diakhir tahun 2018 yang lalu karena bencara yang telah menghampiri anggota group Seventeen ini. Seventeen awalnya dibentuk oleh sekumpulan anak SMA swasta yang berasal dari Yogyakarta, yaitu Yudhi Rus Harjanto, Herman Sikumbang, Zulianto Angga "Zozo", dan Windu Andi Darmawan. Tepatnya pada tahun 1999, yang mana Mereka saat itu baru berusia 17 tahun, dan  karena hal itu group tersebut diberi nama Seventeen, mereka telah memutuskan untuk serius dalam membentuk sebuah group band, Setahun kemudian Seventeen menemukan vokalisnya, yaitu Doni.

Setelah beberapa tahun berlatih dan berkarya sebagai Seventeen. Mereka berlima akhirnya berhasil mengeluarkan album terdananya, yaitu Bintang Jatuh yang mana dirilis pada tanggal 17 Juli 2003. Seventeen merilis album ini setelah mereka bekerjasama dengan Universal Music Indonesia. Seventeen juga sempat menggaet Arie Untung untuk bernyanyi bersama mereka dilagu Jibaku.

Album kedua Seventeen dirilis 2 tahun kemudian setelah album perdana mereka dirilis, yaitu ditahun 2005. Album kedua Seventeen ini berjudul Sweet Seventeen yang mana album ini terdapat singel hits mereka yaitu singel yang berjudul Jika Kau Percaya.

Ditahun 2008, Seventeen kehilangan 3 personilnya, yaitu Andi, Doni dan Zozo yang mana mereka memutuskan untuk keluar dari group tersebut. Tersisa Bani dan Yudhi dan Herman, mereka bertiga sempat kebingungan mencari anggota baru untuk melengkapi group mereka kembali. Seventeen pun mengadakan audisi hingga akhirnya mereka berhasil menemukan vokalis baru untuk group mereka, yaitu Refian Fajarsyah yang kini dikenal dengan nama Ifan.

Setelah mendapatkan Ifan, Drummer Seventeen, yaitu Andi yang sempat mengundurkan diri dari group ini kembali aktif lagi. Group ini pun kembali aktif berkarya dengan 5 anggota didalamnya. Seventeen bersama vokalis barunya kemudian merilis album terbaru mereka yang berjudul Lelaki hebat. Dengan karakter suara ifan yang sangat berbeda dengan doni vokalis Seventeen sebelumnya membuat kehadiran group ini menjadi daya tarik tersendiri.

Ditahun 2014, Seventeen kembali mengeluarkan album terbaru mereka, yaitu Dunia Yang Indah dengan lagu utama yang berjudul Jaga Slalu Hatimu. Ditahun 2013, salah satu anggota Seventeen kembali menyatakan keluar dari group ini, kali ini yang keluar adalah Yudhi Rus Harjanto yang berposisi sebagai gitaris. Setelah keluarnya Yudhi, group ini tetap aktif berkarya dan berjalan dengan 4 anggota yang tersisa.

Setelah keluarnya Yudhi, Seventeen kembali mengeluarkan album-album terbaru, dan ditahun tersebut, mereka merilis album yang berjudul Sang Juara dengan single hits yang berjudul Sumpa Ku Mencintaimu. Seventeen terus berkarya dan tetap aktif konser diberbagai daerah dengan 4 anggota yang tersisa. Ditahun 2016 mereka kembali mengeluarkan album yang berjudul Pantang Mundur.

Seventeen bubar setelah para anggota nya diterjang tsunami waktu mereka tampil dalam acara Family Gathering PT PLN yang diadakan di Tanjung Lesung, Pandeglang, Banten. Seventeen tersapu tsunami waktu berada dipanggung waktu mereka membawakan lagu kedua dalam acara tersebut. Manager Seventeen dan bassis Seventeen yaitu Bani langsung ditemukan meninggal dunia ditempat kejadian dan herman sang gitaris dan Ujang salah satu crew Seventeen juga ditemukan meninggal setelah beberapa jam kejadian tersebut.
 
Sehari setelah kejadian dan setelah dilakukan pencarian, Drummer Seventeen yaitu Andi juga telah ditemukan meninggal dunia. Group Seventeen ini hanya tersisa vokalisnya saja, yaitu Ifan yang berhasil selamat dari kejadian tersebut, bahkan istri dari Ifan pun juga telah ditemukan dengan kondisi tak bernyawa sehari kemudian. Karena kejadian tersebut, Seventeen telah dinyatakan bubat.

Anggota Band Seventeen

Anggota Seventeen semuanya berjumlah 7 orang yang mana awalnya hanya terdiri dari 5 anggota kemudian bertambah menjadi 6 anggota, namun beberapa anggota juga ada yang keluar dari group ini dan anggota seventeen pun berkurang menjadi 3 anggota, mereka pun mencari anggota baru untuk group ini dan group ini  kembali menjadi 5 anggota. 1 anggota seventeen ada yang keluar lagi hingga tersisa 4 anggota hingga akhirnya 3 diantaranya meninggal dunia dan hanya tersisa vokalisnya saja yang kemudian menyatakan group ini telah bubar.
Daftar Semua Anggota Seventeen
Nama Posisi Tahun Aktif
Riefian Fajarsyah "Ifan" Vokalis 2008 - 2018
Yohan Saputro "Doni" Vokal dan Gitar 2000 - 2008
M. Awal Purbani "Bani" (Alm.) Bass 1999 - 2018
Herman Sikumbang (Alm.) Gitar 1999 - 2018
Yudhi Rus Harjanto Gitar 1999 - 2013
Windu Andi Darmawan (Alm.) Drum 1999 - 2018
Zulianto Angga "Zozo" Gitar 1999 - 2008

Biodata dan Foto Anggota Seventeen

Riefian Fajarsyah "Ifan" Seventeen

Riefian Fajarsyah
Ifan Seventeen
Nama lahir Riefian Fajarsyah
Nama Terkenal Ifan
Tempat lahir Yogyakarta, Indonesia
Tanggal Lahir 16 Maret 1983
Umur 35 (2019)
Pekerjaan penyanyi, pemusik, aktor
Pasangan dr. Ghea Astrid Gayatri (2006-2011), (Almh.) Dylan Sahara (2016-2018)
Anak Rania Dzaqira (dengan Dr. Ghea Astrid Gayatri)

Yohan Saputro "Doni" Seventeen

Yohan Doni Saputro
Doni Seventeen
Nama Lahir Yohan Doni Saputro
Nama Lain Doni
Tempat Lahir Yogyakarta, Indonesia
Tanggal Lahir 6 September 1977
Umur 41 (2019)
Pekerjaan penyanyi, pemusik
Group Seventeen (1999-2008), D'Gank
Twitter doni_botspar

Alm. M. Awal Purbani "Bani" Seventeen

Muhammad Awal Purbani
Bani Seventeen
Nama Lahir Muhammad Awal Purbani
Nama Lain Bani
Tempat Lahir Selman
Tanggal Lahir 9 Maret 1982
Umur 36 (2018 - Meninggal dunia)
Pekerjaan Musisi
Group Seventeen (1999-2018)
Posisi di Seventeen Bassist
Hobi Ngeband, Mendengarkan musik, dan Melukis

Alm. Herman Sikumbang Seventeen

Herman Sikumbang
Herman Seventeen
Nama Lahir Herman Sikumbang
Nama Lain Herman
Tempat Lahir Tidore, Maluku
Tanggal Lahir 17 Maret 1982
Umur 36 (2018 - Meninggal dunia)
Pekerjaan Musisi
Group Seventeen (1999-2018)
Posisi di Seventeen Gitaris
Hobi Ngeband, Mendengarkan musik, dan Membaca

Yudhi Rus Harjanto Seventeen

Yudhi Rus Harjanto
Yudhi Seventeen
Nama Lahir Yudhi Rus Harjanto
Nama Lain Yudhi
Tempat Lahir Tidore, Maluku Utara
Tanggal Lahir 17 Maret 1982
Umur 37 (2019)
Pekerjaan Musisi
Group Seventeen (1999-2013)
Posisi di Seventeen Gitaris
Hobi Mendengarkan musik, Ngeband, dan Membaca

Alm. Windu Andi Darmawan Seventeen

Windu Andi Darmawan
Andi Seventeen
Nama Lahir Windu Andi Darmawan
Nama Lain Andi
Tempat Lahir Yogyakarta
Tanggal Lahir 8 Agustus 1982
Umur 36 (2018 - Meninggal dunia)
Pekerjaan Musisi
Group Seventeen (1999-2018)
Posisi di Seventeen Drummer
Hobi Olahraga dan Membaca

Zulianto Angga "Zozo" Seventeen

Windu Andi Darmawan
Nama Lahir Zulianto Angga
Nama Lain Zozo
Tempat Lahir -
Tanggal Lahir 1982
Umur 37 (2019)
Pekerjaan Musisi
Group Seventeen (1999-2008)
Posisi di Seventeen Gitaris

Daftar Semua Lagu di Album Seventeen

Album Judul Lagu
Bintang Terpilih (2003) Aku Masih Bisa
Cobalah
Aku
Jibaku (feat. Arie Untung)
Beri Aku Waktu
Buat Dia
Dua Hati
Dalam Cinta
Kita Pernah
Memilikimu
Bukan Kita Yang Salah
Bintang Terplih
Sweet Seventeen (2005)Lagu Sabar
Kulakukan Untukmu
Jika Kau Percaya
Kau Yang Terpilih
I.A.M
Gak Ada Matinya
S'lalu Setia
Karena Aku Untukmu
Seisi Hati
Kawan
Janji Untuknya
Hei...
Lelaki Hebat (2008)Untuk Mencintaimu
Selalu Mengalah
Jalan Terbaik
Cinta Tak Bertuan
Takkan Menyerah
Lelaki Hebat
Datang Padaku
Saat Harus Memilih
Semua Untukmu
Ayah
Dunia Yang Indah (2011)Pejuang Hati
Jaga Slalu Hatimu
Hal Terindah
Menemukanmu
Dunia Yang Indah
Saat Kau Temukan Aku
Tetap Bertahan
Yang Telah Merelakanmu
Simpan Cintamu
Tanpa Pesan Terakhir
5ang Juara (2013)Sang Juara
Sumpah Ku Mencintaimu
Memikirkan Dia
Tak Tepat Waktu
Dengarkan Aku
Untuk Mencintaimu
Seisi Hati
Jaga Slalu Hatimu
Jalan Terbaik
Slalu Mengalah
Lelaki Hebat
Aku Masih Bisa
Pantang Mundur (2016)Pantang Mundur
Menunggu Kamu
Bukan Main-Main
Cinta Jangan Sembunyi
Kemarin
Salam Untuk Hatimu
Mimpi Besar
Kamu Yang Ku Mau
Aku Gila
Hidup Untukmu
Kegagalan Cinta - Versi 1
Kegagalan Cinta (Full Band) - Versi 2
Jaga Selalu Hatimu [bonus track]

Video Seventeen

Berikut ini merupakan salah satu video klip lagu Seventeen yang sangat sedih karena ditinggal oleh seseorang yang disayanginya, judul dari Video ini yaitu : SEVENTEEN - KEMARIN [Official Music Video]

Share this:

Disqus Comments